Recommended

Indonesia dari Seberang Batas

[IDSB] Undangan Misterius

Juli 2017, saya menerima sebuah email misterius. Pengirimnya adalah Kementerian Luar Negeri Pemerintah Nasional Republik Papua Barat (NGRWP). Dalam bahasa Indonesia ejaan lama, pengirim email itu menanggapi satu tulisan saya tentang seorang aktivis gerakan Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang saya temui di Papua Nugini. Pak Wibowo, Pengiriman email ini pertama sebagai perkenal sadja dengan mana saja perlu sampaikan bahwa ikut mengambil perhatian dari interview Pak dengan John A. Wakum. John, saja kenal baik. Saja ingat bahwa bersama dengan John A. Wakum keluarganja termasuk 100-san para pelarian pengungsi politik dari 1984, bertempat di Vanimo dan dengan rombongan John, kami masuk ke Kiunga  di tahun 1989. Tentu Pak sudah dengar bahwa sepandjang perbatasan itu ada beberapa tempat jang menerima rakjat Papua warga negara Indonesia jang melintasi perbatasan dan achirnja masuk ke PNG. Kalau sadja Pak berentjana ke Europa dan bila datang di Den Haag, silakan menghubungi saja sesuai alamat di website, sbb: www.ngrwp.org Salam jang patut dari saja, Simon P. Sapioper Email itu seketika melemparkan memori saya ke tengah hutan rimba pedalaman Papua Nugini di tahun 2014, ketika saya menyusuri garis perbatasan RI-PNG demi memahami makna Indonesia dari seberang garis batasnya. Dalam perjalanan berat itu, saya baru menemukan ternyata banyak pengungsi dari Papua Indonesia [...]

January 7, 2022 // 0 Comments