Recommended

Freak Street

Titik Nol 44: Maling di Tengah Perayaan

Di tengah keramaian seperti ini apa pun bisa terjadi. (AGUSTINUS WIBOWO) Di tengah kemeriahan perayaan Indra Jatra ini saya menangis. Ketika orang lain bersuka cita menyaksikan tarian dan permainan di bawah sinar rembulan di lapangan Hanuman Dhoka, hati saya kacau balau. Patung seram kepala Seto Bhairab, atau Bhairab Putih, yang biasanya tersembunyi di balik kisi-kisi kayu di pinggir kuil Taleju di tengah lapangan Durbar, di hari yang istimewa ini tiba-tiba muncul. Dalam setahun, hanya pada perayaan Indra Jatra dan Dasain saja patung misterius Seto Bhairab dipertunjukkan untuk umum. Konon, ketika Raja Rana Bahadur Shah membangun patung ini untuk membersihkan daerah istana yang pernah menjadi tempat pembakaran mayat, patung Bhairab ini terlalu seram sehingga penduduk ketakutan. Akhirnya, patung ini disembunyikan di balik kisi-kisi kayu sepanjang tahun. Ada pula yang mengatakan, patung Bhairab disembunyikan karena patung ini bersimbah perhiasan dari batu berharga. Patung kepala ini berwarna emas dengan mulut menyeringai seram dan memamerkan gigi taringnya yang tajam. Matanya ada tiga. Mahkotanya terbuat dari tengkorak manusia. Seperti Kala Bhairab – si Bhairab Hitam yang juga seram – Seto Bhairab adalah salah satu pusat pemujaan penting umat Hindu di Kathmandu. Umat datang membawa prasad (sesaji) berupa bunga dan dupa ke hadapan patung kepala seram [...]

July 2, 2014 // 1 Comment

Titik Nol 42: Freak Street

Lam Li, si gadis Malaysia penghuni Freak Street, pernah membotaki rambutnya untuk menyamar jadi bikuni di Tibet. (AGUSTINUS WIBOWO) Dari hubungan kawannya kawannya kawannya kawan, akhirnya saya bejumpa dengan gadis Malaysia ini. Ajaib, walaupun belum pernah mengenal sebelumnya, saya merasakan kedekatan yang tak terkira, seperti kami memang sudah ditakdirkan berjumpa. Namanya Lam Li, umur tiga puluh tahunan, tetapi masih nampak energik dan ceria. Tubuhnya kurus, kepalanya nyaris botak. Sengaja dibotakin, katanya, untuk menyamar jadi bikuni di Tibet supaya bisa masuk kuil gratis. Selain suka menyamar, berkeliling Tibet ilegal, Lam Li juga punya rekor yang cukup membanggakan sebagai seorang perempuan – tak pernah sekalipun ia membayar untuk masuk kuil di Tibet. Semuanya mengandalkan teknik ‘panjat tembok dan loncat’-nya yang menakjubkan. Sungguh saya malu di hadapan perempuan ini. Sebagai lelaki, saya yang sekali meloncat langsung kecemplung lubang kakus sama sekali tidak ada apa-apanya. Lam Li pernah bekerja sebagai wartawati The Star, media yang cukup besar di Malaysia. Setelah menabung sekian lama, ia memutuskan untuk berkeliling dunia. Seperti saya juga ceritanya. Ia menempuh jalan darat dari Malaysia, melintas Thailand, Kamboja, Vietnam, masuk ke China, lalu Tibet, dan sekarang Nepal. Ia juga berencana menuju India, Pakistan, Afghanistan, terus ke barat sampai Eropa. Karena saya [...]

June 30, 2014 // 8 Comments