Recommended

Yunusobod

Garis Batas 76: Suatu Malam di Tashkent

Tashkent, tersenyum ceria di siang hari, namun bisa jadi ganas di malam hari. (AGUSTINUS WIBOWO) Tak sangka, ketika hujan rintik-rintik mengguyur, di atas jalanan taman yang becek, saya mengalami kejadian paling mendebarkan selama tiga bulan saya tinggal di Uzbekistan. Sudah cukup lama saya tinggal di apartemen Temur Mirzaev, seorang pelajar Bahasa Indonesia di Tashkent. Apartemennya terletak di barisan gedung-gedung perumahan tinggi di sebelah pasar Yunusobod. Pasar ini adalah tempat yang ceria di siang hari, dengan para pemilik warung yang berteriak berebut pembeli. Di waktu malam, daerah ini jadi gelap gulita, karena kurangnya lampu jalan. Hari-hari pertama saya di rumah Temur dulu, saya selalu was-was kalau keluar rumah saat malam. Selalu ada yang mengantar saya, kalau bukan Temur sendiri ya sepupu-sepupunya. Tapi lama-kelamaan saya malah jadi terbiasa dan semakin berani keluar sendirian. Sore itu, sepulangnya dari berinternet ria di warnet seberang jalan, saya melintasi taman di depan apartemen Temur. Sambil berjalan saya menelepon seorang kawan, membuat janji untuk makan malam di restoran. Saat itu, melintas empat orang pemuda Uzbek yang tinggi-tinggi. Mereka memandang saya lekat-lekat. “Ah, paling orang-orang kurang kerjaan yang tidak pernah lihat orang asing,” pikir saya. Puas menelepon, saya ke pasar dulu untuk beli bakmi goreng langganan saya. Di [...]

September 27, 2013 // 2 Comments